Cara Meredakan Nyeri Haid Dengan Sayuran

assalamu'alalikum.............


Hallooo apa kabar semuaya............ semoga tetap sehat ya....

Bagi kaum hawa pasti setiap bulan mengalami menstruasi. Tapi... pernah gak sih kamu merasakan nyeri haid???? Karena tidak semua perempuan mengalami nyeri ketika haid ataupun prahaid.

"Nyeri haid" atau disebut juga dysmenorrhea merupakan rasa sakit yang terjadi pada saat wanita mengalami menstruasi. Rasa sakit atau kram ini biasanya dirasakan di sekitar bagian perut dan terjadi karena uterus berkontraksi untuk membantu meluruhkan lapisan dindingnya pada saat menstruasi. Hormon yang disebut prostaglandin yang berperan dalam rasa sakit dan inflamasi memicu otot pada uterus untuk berkontraksi. Kadar prostaglandin yang semakin tinggi dapat menimbulkan dysmenorrhea yang lebih parah.

nyeri haid

Jika kamu sering mengalami rasa sakit dan kram saat menstruasi, maka kamu tidak sendiri, saya juga sering mengalaminya dan rasanya memang sakit sekali. Berikut ini saya mau berbagi tips "cara mengatasi nyeri haid" semoga bermanfaat. Yuk langsung saja simak tipsnya:

Mengatasi Nyeri Haid Dengan Wortel
-          Sediakan 250 gr umbi wortel, cuci bersih,
-          Potong-potong wortel tersebut, tambahkan sedikit air lalu blender,
-          Ramuan tersebut diminum 2x sehari.

Mengatasi Sakit Pra Haid
-          Kubis segar secukupnya, cuci bersih,
-          Potong-potong kubis tersebut, tambahkan air lalu di blender sebagai jus,
-          Air jus kubis tersebut diminum setiap hari

Di apotek atau toko obat terdekat mungkin ada beberapa jenis obat yang diklaim dapat membantu mengurangi rasa sakit akibat menstruasi. Namun sebelum terburu-buru mengambil obat, Kamu juga dapat mencoba beberapa tips berikut untuk mengurangi nyeri haid:

1. Beraktivitas fisik

Saat menstruasi, kita mungkin cenderung lebih suka bermalas-malasan di tempat tidur ya.... Padahal, olahraga ringan sebenarnya dapat membantu mengurangi rasa sakit pada perut kamu lho ladies. Tentunya kamu bisa memilih jenis olahraga yang tidak terlalu berat, misalnya jogging ringan atau aerobik bisa jadi pilihan. Saat berolahraga, peredaran darah Anda akan menjadi lebih lancar dan hormon endorfin yang dihasilkan dapat membantu menyeimbangkan kerja hormon prostaglandin sehingga dapat mengurangi rasa sakit dan tidak nyaman yang kamu alami.

manfaat aktifitas fisik

2. Mengompres perut

Ladies, kamu juga dapat mencoba mengompres perut kamu dengan botol berisi air hangat. Panas yang dihasilkan akan membantu merelaksasi otot uterus yang berkontraksi sehingga menimalisir rasa sakit. Atau kamu juga bisa mencoba mandi berendam air hangat untuk merelaksasi seluruh bagian tubuh.

3. Minum teh

Jika kamu belum pernah mencoba teh chamomile, mungkin ini saat yang tepat untuk mencoba teh beraroma bunga tersebut. Dalam jurnal yang dirilis oleh Journal of Agriculture and Chemistry, ada kandungan tertentu dalam teh chamomile yang dapat mengurangi rasa sakit. Penelitian tersebut menunjukkan 14 orang yang ikut serta dalam penelitian memiliki kenaikan level hippurate yang signifikan. Hippurate merupakan suatu senyawa dalam tubuh yang berperan sebagai anti inflamasi alami. Anti inflamasi ini dapat membantu mengurangi produksi prostaglandin serta mengurangi nyeri haid.

4. Menghindari makanan dan minuman yang memperparah nyeri haid

Makanan berlemak, soda, alkohol merupakan jenis makanan dan minuman yang harus Anda hindari. Makanan dan minuman tersebut dapat menyebabkan kembung dan resistansi air dalam tubuh Anda sehingga memperparah nyeri haid.
Selain itu, kafein juga termasuk salah satu yang perlu Anda hindari. Kafein yang terdapat pada kopi, teh, soda, dan cokelat dapat memperparah kram dan tegang pada perut. Begitu juga konsumsi gula yang biasanya terdapat pada makanan dan minuman berkafein. Anda dapat mengganti kopi dan teh Anda dengan minuman jahe atau lemon hangat. Jahe serta lemon dapat membantu mengurangi sakit perut dan memberi efek menenangkan.

Sekian tips kali ini...... semoga bermanfaat.
Just share ya..... maaf kalau ada salah kata atau salah ketik. Sampai jumpa di artikel berikutnya.

Jangan lupa baca juga tips lain:
1. Manfaat wortel untuk kecantikan
2. Bayam untuk perawatan kulit wajah
3. Segudang manfaat tanaman ciplukan untuk kesehatan
4. Sehat dengan mengkudu secara tradisional

Comments